Nyesek banget rasanya, kalau sedang enak-enak merajut, tiba-tiba benang habis :(
Mana dikejar tenggat pula.
Ini yang terjadi pekan lalu. Order online, kagak juga ditanggepin pemilik situs. Akhir pekan lalu, dia janji Senin dikirim. Tapi bukannya benang yang nongol, melainkan pemberitahuan: benang jenis yang kuminta sudah tak diproduksi lagi. Hadeuh!
Maka memutuskan untuk hunting sendiri ke toko-toko benang di Jakarta. Setelah menyisir dua gerai Hoby Craft dan ternyata nihil hasilnya, maka satu-satunya lokasi adalah toko benang di daerah Kota Tua.
Maka di tengah rinai hujan, ber-busway ke Jakarta. Agak 'heroik' karena - tahu sendiri kan, Jakarta kalau hujan? - busway penuh sesak dan mobil pribadi masuk jalur. Macet ampun-ampun!
Tapi lega rasanya, ketika menemukan benang impian, meski harganya sudah berlipat dari tahun lalu. So, here i am....di pojokan ruang craft di belakang rumah sambil mbrenthel menyelesaikan pesanan. Sabar ya Mbak-mbak semua yang sudah jauh hari memesan :)
Pelajaran penting bagi saya untuk:
1. Jangan ragu beli banyak benang jika cocok, karena belum tentu nemu lagi di lain waktu
2. Jangan mengiyakan pesanan sebelum melihat stok benang *penting, catet*
3. Jangan belanja ke kota dengan menggunakan rok dan sepatu formal apalagi saat hujan kalau tak siap untuk 'sengsara'
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone